Tuesday 5 February 2013

Cara Memasak Kimchi

Cara Memasak Kimchi oleh CARAKUmemasak.blogspot.com Artikel dan info berikut ini akan diulas tentang kumpulan daftar aneka jenis, nama atau macam macam resep masakan atau resep makanan asli dari daerah Indonesia yang ditampilakan dalam situs, blog atau website wisata kuliner menu sehat dengan cara mudah, yang didalamnya menjelaskan bagaimana cara membuat atau memasak makanan Kimchi dan meraciknya, bumbu bumbu atau bahan bahan Kimchi yang diperlukan untuk memasak dan juga tekhnik menyajikan atau menghidangkan menu yang sudah matang.

Bahan-bahan:
  1. 1 buah sawi putih berukuran sedang
  2. Garam secukupnya
  3. ± 4 sdm tepung beras
  4. 2 tangkai daun bawang, dipotong-potong
  5. ± 3 sdm bubuk cabe (pilih yang berwarna merah cerah)
  6. ± 3 sdm gula pasir
  7. ± 50 cc kecap ikan
  8. Bawang putih secukupnya, haluskan
  9. Jahe secukupnya, haluskan
  10. Sarung tangan plastik
Cara membuat:
  1. Cuci bersih sawi putih. Lalu potong sesuai dengan keinginan. (Aku hanya membelah sawi putih tersebut menjadi dua bagian)
  2. Taburi garam pada helai demi helai sawi. Rendam dalam air garam selama ± 4 jam. Setelah itu, cuci bersih sawi dari garam, sebanyak 3 kali. Tiriskan.
  3. Buat bumbu untuk kimchi. Larutkan tepung beras dalam ± 300 ML air. Rebus hingga menjadi bubur yang agak kental, tambahkan gula pasir dan aduk hingga rata. Matikan api. Masukkan bawang putih, jahe, bubuk cabe, kecap ikan dan daun bawang. Aduk hingga rata.
  4. Beri bumbu pada setiap helai sawi putih.
  5. Masukkan sawi putih yang sudah dilumuri bumbu ke dalam wadah yang bersih. Tuangkan sisa bumbu ke dalam wadah itu. Lalu tutup rapat.
  6. Diamkan kimchi minimal selama 2 hari untuk memperoleh fermentasi yang bagus. Bila pada cairan bumbu kimchi terlihat gelembung-gelembung kecil, hal itu menandakan fermentasi berlangsung.
  7. Kimchi siap untuk disantap.